BisnisExpo.com – Sekretaris Garda FBR Sdr. Ferri Faisal Junivia bersama Pengurus FBR Jakarta Timur mengadakan pertemuan yang dimana, dalam pertemuan tersebut, FBR membahas situasi keamanan dan ketertiban masyarakat dengan para anggota, agar tak terjadi aksi premanisme, menyusul sering adanya aksi premanisme di wilayah Jakarta Timur terutama pungli lahan parkir.
“Jadi hari ini kita mengadakan komiten bersama antara pimpinan Ormas Garda FBR dengan FBR Jakarta Timur. Ya intinya pada momen ini kita bersama-sama menyamakan mindset dan persepsi bahwa kita harus sama-sama menjaga kondusifitas kamtibmas,” kata Sekretaris Garda FBR Jakarta Timur Sdr. Ferri Faisal Junivia, usai pertemuan.
Selain itu, Sdr. Ferri juga mengajak ormas yang ada di Jakarta Timur khususnya wilayah Ciracas, cibubur dan sekitarnya pada hari minggu tanggal 23 Juli 2023 untuk berkolaborasi dalam menyukseskan sejumlah program kemasyarakatan.