BisnisExpo.Com Jakarta – Jelang mudik lebaran 2022, persiapan dilakukan Polres Subang. Untuk mengantisipasi, terutama memperlancar arus lalu lintas selama mudik lebaran, akan diberlakukan one way di Tol Cipali mulai 28 hingga 1 Mei 2022.
Kapolres Subang AKBP Sumarni mengatakan, one way diberlakukan di Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) untuk kendaraan dari arah Jakarta menuju Jawa.
Pada 28 April mulai diberlakukan one way sejak pukul 17.00 hingga 00.00.
“Kemudian 29 April one way dimulai pukul 07.00 hingga 00.00 WIB. Begitu juga dengan 30 April. Sedangkan pada 1 Mei, one way hanya berlaku mulai pukul 07.00 hingga 12.00 WIB,” kata Kapolres Subang.
AKBP Sumarni menyatakan, sistem one way diberlakukan saat puncak arus mudik lebaran 2022 yang diprediksi terjadi pada 28 hingga 30 April 2022.
Untuk mengantisipasi segala kemungkinan yang terjadi selama mudik lebaran 2022, Polres Subang menyiapkan 8 pos pengamanan dan 7 pos pelayanan kesehatan, serta enam pos penjagaan dan pengaturan.
Pos didirikan di pintu Tol Kalijati dan beberapa titik di jalur alternatif pantura.
“Jumlah personel yang berjaga di setiap pos akan disesuaikan dengan tingkat kerawanan daerah tersebut,” ujar AKBP Sumarni.
Sementara itu, dua pekan menjelang lebaran, arus lalu lintas di jalur pantura Subang masih lengang. Tatapi, sudah tampak para pemudik menggunakan sepeda motor pulang kampung lebih awal melintas di jalur pantura.
Mereka sengaja mudik awal untuk menghindari kemacetan.
Yusron yang mudik dari Bekasi ke Cirebon bersama istri dan anaknya mengatakan, selain untuk menghindari kemacetan, memilih mudik lebih awal agar lebih lama berkumpul dengan orang tua. Apalagi sudah dua tahun tidak mudik